• SMK AL-MANSHURIYAH TASIKMALAYA
  • Memikat Bermanfaat

Visi dan Misi

VISI SMK AL-MANSHURIYAH :

MEMIKAT dalam prestasi dan menjadi salahsatu SMK Swasta unggulan di KCD Wilayah XIl Provinsi Jawa Barat Tahun 2026.

MISI SMK AL-MANSHURIYAH :

1. Membangun sekolah yang BERLANDASKAN KEIMANAN DAN KETAQWAAN, sehingga setiap proses pendidikan mengembangkan keterampilan teknis dan membentuk karakter siswa yang berakhlak mulia serta siap menghadapi tantangan hidup.

2. Menerapkan EDUKASI INOVATIF melalui pembelajaran berbasis proyek yang mengutamakan keterampilan praktis, teknologi, dan kemampuan problem-solving yang sesuai dengan kebutuhan industri.

3. Menjalin RELASI YANG KUAT dengan dunia usaha, industri, dan masyarakat untuk memperluas peluang kerja serta mengintegrasikan pembelajaran berbasis proyek dengan kebutuhan nyata di lapangan.

4. Mencetak lulusan yang MANDIRI DAN BERKARYA, dengan keterampilan praktis dan jiwa kewirausahaan yang tinggi untuk menciptakan peluang kerja bagi diri sendiri dan orang lain.

5. Mendorong ADAPTASI TEKNOLOGI dalam pembelajaran, agar siswa menguasai keterampilan teknologi terbaru yang relevan dengan pasar kerja global.

6. Menanamkan NORMA ETIKA dalam setiap aspek pembelajaran untuk membentuk siswa yang terampil dan profesional, menghargai nilai sosial dan etika di dunia kerja.

7 . Menyediakan FASILITAS PEMBELAJARAN yang modern dan memadai untuk mendukung pembelajaran berbasis proyek yang efektif dan pengalaman belajar yang optimal.

8. Menerapkan AKUNTABILITAS PENGELOLAAN KEUANGAN yang transparan, efisien, dan bertanggung jawab untuk mendukung kualitas pendidikan dan operasional sekolah.

9. Menjamin AMANAH DALAM PENDIDIKAN, memastikan bahwa setiap pembelajaran dilakukan dengan penuh tanggung jawab, menjunjung tinggi nilai-nilai keimanan, dan mempersiapkan siswa menjadi individu yang amanah dan dapat dipercaya.

10. Menjadi TERDEPAN DALAM PRESTASI AKADEMIK DAN NON-AKADEMIK, memberikan kesempatan bagi siswa untuk mengembangkan potensi maksimal baik di bidang keterampilan teknis maupun pengembangan karakter dan kepemimpinan.

Komentari Tulisan Ini
Halaman Lainnya
Profil

SMK ALMANSHURIYAH Didirikan Pada 01-07-2007   

16/01/2025 08:42 - Oleh Administrator - Dilihat 455 kali